Judul Artikel: Ide Resep Masak Chocolate Steamed Truffle
Ide Resep Masak Chocolate Steamed Truffle
Ide Resep Masak Chocolate Steamed Truffle |
Terima kasih mom @luis_widarto atas Ide Resep Masaknya.
Chocolate Steamed Truffle
By @luis_widarto
Selamat siang teman-teman semua....
Bikin apa hari ini untuk buka puasa nanti?
Kalau saya hari ini bikin kue dulu, buat takjil bisa, buat isian toples lebaran juga bisa 😊
Kali ini bikin "Chocolate Steamed Truffle" jadi teman-teman juga bisa bikin karena prosesnya mudah dan menyenangkan, tanpa menggunakan oven lagi jadi seneng aja bikinnya. Sambil kita menunggu waktu buka puasa😍😍
O iya kue ini bisa untuk takjil karena rasanya yang manis dan enak, untuk lebaran juga OKE, biar kue lebarannya bervariasi tidak itu-itu saja.
"Chocolate Steamed Truffle" sendiri terbuat dari cake yang dikukus dan setelah matang tinggal dicampur dengan cream cheese, lalu dibentuk bulat-bulat dan di lapisi dengan coklat masak yang sudah dicairkan, gampangkan😍😍
Yuk, biar lebih jelas intip resepnya dulu,
Chocolate Steamed Truffle
Bahan 1 :
- 50 gr tepung terigu protein rendah
- 100 gr gula pasir
- 100 ml susu cair full cream
- 90 gr margarin
- 25 gr coklat bubuk
- 1/2 sdt baking powder
- 2 butir telur ukuran kecil, kocok lepas
- 1/2 sdt ekstrak vanila, saya pakai vanilla bean
Bahan 2 :
- coklat warna putih dan ungu atau sesuai selera, cairkan.
- 100 gr cream cheese
Cara Membuat :
⏩Panaskan kukusan, bungkus tutup dengan menggunakan lap bersih.
⏩Olesi loyang dengan menggunakan margarin dan taburi dengan tepung.
⏩Ayak menjadi satu tepung terigu, coklat bubuk dan baking powder, sisihkan.
⏩Panaskan susu cair, margarin dan gula hingga gula mencair sambil diaduk aduk, (asal cair saja ya, tidak sampai mendidih) angkat, biarkan hingga hangat kuku, lalu masukkan kocokan telur dan vanila, aduk rata.
⏩Tuang cairan ke dalam campuran tepung dan coklat aduk pakai whisk asal rata saja jangan berlebihan.
⏩Kukus selama 25 menit sampai matang atau tes tusuk.
⏩Tunggu sampai kue agak dingin lalu hancurkan pakai garpu campur dengan cream cheese sampai rata.
⏩Bagi menjadi beberapa bagian @15gr bulatkan.
⏩Celup dicoklat leleh, biarkan coklat agak keras, hias atasnya dengan coklat warna berbeda.
⏩Kue siap di sajikan.
Demikianlah Mom Ide Resep Masak Chocolate Steamed Truffle
Ulasan Ide Resep Masak kita kali ini Ide Resep Masak Chocolate Steamed Truffle, Semoga bermanfaat bagi Bunda dalam menyusun hidangan lezat untuk keluarga tercinta.
Bunda sedang membaca Ide Resep Masakan Ide Resep Masak Chocolate Steamed Truffle Link Tautan Resep ini adalah https://ideresepmasakbunda.blogspot.com/2018/06/ide-resep-masak-chocolate-steamed.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.
0 Response to "Ide Resep Masak Chocolate Steamed Truffle"
Posting Komentar