Ide Resep Membuat Kue Eggless Banana Cake

Ide Resep Membuat Kue Eggless Banana Cake Apa kabar Bunda Cantik Sahabat Ide Resep Masak, Pada Kesempatan kali ini, redaksi Ide Resep Masak mengulas artikel dengan Judul Ide Resep Membuat Kue Eggless Banana Cake. Kami telah mengulas resep menarik dan lezat dan tentu saja mudah untuk dicoba serta dipraktekkan sendiri oleh Bunda di rumah. Semoga ide resep masak kali ini bermanfaat untuk Bunda jadikan pedoman contoh dalam menyediakan hidangan masak untuk keluarga tercinta di rumah. Oke, Langsung saja simak ulasannya berikut ini..

Judul Artikel: Ide Resep Membuat Kue Eggless Banana Cake

lihat juga


Ide Resep Membuat Kue Eggless Banana Cake

Ide Resep Membuat Kue Eggless Banana Cake
Terima kasih mom @fridajoincoffee atas ide resep masaknya.

Eggless Banana Cake
by @fridajoincoffee

Motret sambil pegang makanan, lumayan susaaah, maak. Karena ribet antara tangan yg ga bisa diem dan posisi mulut yang mangap siap nyaplok .. Jadinya sekali jepret langsung haaaaappp! ✌😷 .. ..

Bahan:
300 gr pisang matang
125 gr gula pasir
150 ml minyak sayur
1 sdt ekstrak vanila
175 gr tepung terigu
1 sdt baking powder
½ sdt baking soda
50 gr meises coklat
Almond slice untuk topping

Loyang 24x10x7

Cara Membuat:
1. Panaskan oven 180°C, olesi loyang dengan margarin dan alasi dengan baking paper.
2. Haluskan pisang, cukup menggunakan smasher atau garpu, jangan diblender.
3. Tambahkan gula pasir.
4. Tuangkan minyak sayur dan ekstrak vanila. Aduk dengan ballon whisk/spatula hingga rata atau homogen.
5. Masukkan tepung terigu, baking powder dan baking soda, aduk balik hingga rata dan tidak ada endapan cairan. Jangan overmix supaya tidak bantat.
6. Tambahkan meises, aduk lagi sampai rata.
7. Tuang adonan ke dalam loyang, ratakan.
8. Tabur dengan almond slice.
9. Panggang dengan suhu 180°C dengan api bawah selama 30 menit. Lalu pindah api atas selama 15 menit. Tes tusuk, dan angkat jika sudah benar-benar matang.
10. Diamkan dalam loyang hingga agak dingin. Baru dikeluarkan perlahan2 supaya tidak patah.
11. Sajikan. .. ..

Catatan:
1. Aku pake pisang kepok yang udah mateng banget, kulitnya udah item2, tapi dalamnya masih ok dan maniiiiss. Lebih bagus pake pisang ambon/cavendish atau pisang barangan yaa.
2. Untuk minyaknya bisa pake canola oil, minyak zaitun, minyak kelapa, minyak goreng biasa, atau mentega/margarin asalkan takarannya sama.
3. Jangan lupa tes tusuk, pastikan dalamnya matang, daripada pas diiris zhoooonk, lembek kaya dodol 😂 .. ..


Demikianlah Mom Ide Resep Membuat Kue Eggless Banana Cake

Ulasan Ide Resep Masak kita kali ini Ide Resep Membuat Kue Eggless Banana Cake, Semoga bermanfaat bagi Bunda dalam menyusun hidangan lezat untuk keluarga tercinta.

Bunda sedang membaca Ide Resep Masakan Ide Resep Membuat Kue Eggless Banana Cake Link Tautan Resep ini adalah https://ideresepmasakbunda.blogspot.com/2018/01/ide-resep-membuat-kue-eggless-banana.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Ide Resep Membuat Kue Eggless Banana Cake"

Posting Komentar