Judul Artikel: Ide Resep Masak Tumis Genjer Udang Papai
Ide Resep Masak Tumis Genjer Udang Papai
Terima kasih mom @hanhanny atas Ide Resep Masaknya.
Tumis Genjer Udang Papai
By @hanhanny
Abis Metik Genjer Dikebun..
Langsung Diolah dimasak Tumis Genjer sederhana dan mudah. Dicampur Dgn Sedikit Udang Papai ( Udang Rebon )
Dgn level Pedas Sedang,
Sedappp dan Nasi Anget Siap Menemani 😁
Tumis Genjer Udang Papai
BAHAN :
Genjer Secukupnya,petik bunga,pucuk dan potong2 batangnya.
2 sdm udang rebon cuci tiriskan
Secukupnya minyak goreng untuk menumis
Gula pasir,garam secukupnya
1 sdm kecap manis
1 sdm saos tiram
Air sesuai selera (saya beri sedikit saja jadi tidak terlalu berkuah )
BUMBU RAJANG :
6 siung bawang merah
4 siung bawang putih
4 buah cabe merah keriting
10 buah cabe rawit hijau
CARA MEMBUAT :
1. Cuci bersih genjer yg sudah disiangi,siram merata air panas sbntar saja biar getahnya ilang, tiriskan.
2.Tumis bumbu rajang dgn minyak secukupnya hingga harum,masukan genjer,udang rebon,gula garam,saos tiram dan kecap manis aduk rata lalu tuangi air secukupnya,aduk merata cicipin cek rasa,masak hingga genjer layu dan matang.
Demikianlah Mom Ide Resep Masak Tumis Genjer Udang Papai
Ulasan Ide Resep Masak kita kali ini Ide Resep Masak Tumis Genjer Udang Papai, Semoga bermanfaat bagi Bunda dalam menyusun hidangan lezat untuk keluarga tercinta.
Bunda sedang membaca Ide Resep Masakan Ide Resep Masak Tumis Genjer Udang Papai Link Tautan Resep ini adalah https://ideresepmasakbunda.blogspot.com/2018/10/ide-resep-masak-tumis-genjer-udang-papai.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.
0 Response to "Ide Resep Masak Tumis Genjer Udang Papai"
Posting Komentar