Judul Artikel: Ide Resep Masak Sup Gambas
Ide Resep Masak Sup Gambas
Ide Resep Masak Sup Gambas |
Terima kasih mom @dianayupuspitasari atas ide resep masaknya.
Sup Gambas
Oleh @dianayupuspitasari
Menu sahur simple yang bikin kenyang dan seger. Walaupun ini juga jadi menu buka saya kapan hari kemarin, hihi. Cuma mengandalkan kaldu udang buat bikin gurih. Kuah kaldunya bisa dibikin pas malemnya, jadi pas sahur tinggal cemplungin isian nya. Sayur ini saya sebutnya gambas, tapi di daerah lain ada yang bilang oyong yah.
Sup Gambas
Bahan :
2 batang gambas, bersihkan sebagian kulitnya dan potong.
10 ekor udang.
Wortel, potong.
Bihun, rebus lalu tiriskan.
3 siung bawang putih, geprek.
2 butir bawang merah, geprek.
1 sdm bawang putih goreng.
1/2 buah pala.
Seledri.
1 sdm kecap asin.
Garam gula dan merica secukupnya.
Kaldu udang :
Rebus 500 ml air dengan kulit dan kepala udang yg sudah dibersihkan dan 1/2 buah bawang bombay yang dipotong-potong. Masak dengan api kecil selama 30 menit. Saring dan buang kulit serta kepala udang.
Cara Masak :
1. Rebus kaldu udang, tambahkan pala, bawang putih dan bawang merah. Masukan gambas, wortel dan udang. Masak hingga udang matang.
2. Terakhir masukan kecap asin, gula garam merica, seledri dan bawang putih goreng. Matikan api, masukan bihun. Sajikan.
Demikianlah Mom Ide Resep Masak Sup Gambas
Ulasan Ide Resep Masak kita kali ini Ide Resep Masak Sup Gambas, Semoga bermanfaat bagi Bunda dalam menyusun hidangan lezat untuk keluarga tercinta.
Bunda sedang membaca Ide Resep Masakan Ide Resep Masak Sup Gambas Link Tautan Resep ini adalah https://ideresepmasakbunda.blogspot.com/2018/02/ide-resep-masak-sup-gambas.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.
0 Response to "Ide Resep Masak Sup Gambas"
Posting Komentar